Iklan Diskopukm Aceh
Iklan Diskopukm Aceh
Daerah  

Dua Petugas Kebersihan Kota Langsa Dapat Umrah Gratis

Langsa
Pj Walikota Langsa, Dandim 0104/Atim, Wakapolres Langsa, Sekda Kota Langsa dan Kepala DLH foto bersama penerima tiket umrah gratis. (Foto:hariandaerah.com/SukmaMT).

KOTA LANGSA – Dua petugas kebersihan di Kota Langsa mendapatkan tiket umrah gratis dalam rangkaian acara Gotong Royong dan Penanaman Bibit Pohon yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Langsa melalui Dinas Lingkungan Hidup pada Minggu pagi (09/06/2024) dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024.

Tiket umrah gratis diberikan kepada Mahyal Lesmana, Petugas Kebersihan Mesjid Raya Darul Falah Langsa, dan Yusniar Manurung, petugas sapu jalan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Langsa. Program ini merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota Langsa dan Baitul Mal Kota Langsa.

Dalam pembukaan acara, Pj Walikota Langsa, Syaridin S.Pd, M.Pd, menyatakan bahwa berkumpul di RTH Hutan Kota Langsa hari ini dalam semangat gotong-royong untuk merayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

BACA JUGA:  Belasan Remaja Terlibat Kelompok Geng Motor, Polres Bireuen Lakukan Ini

“Pada momen ini, kita juga melakukan penanaman pohon secara simbolis bersama Forkopimda dan seluruh Kepala OPD, serta memberikan hadiah tiket umrah gratis kepada dua orang petugas kebersihan di Kota Langsa,” kata Syaridin.

“Acara ini bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2024 dengan tema ‘Land Restoration, Desertification, and Drought Resilience’ (Restorasi Lahan, Penggurunan, dan Ketahanan Terhadap Kekeringan),” jelas Pj Walikota.

Syaridin menekankan bahwa tantangan lingkungan hidup saat ini semakin kompleks, dengan perubahan iklim, polusi udara dan air, serta kerusakan ekosistem menjadi ancaman nyata.

“Sebagai warga Kota Langsa, kita memiliki peran penting dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup,” tegasnya.

Ia melanjutkan, bahwa mulai dari kebiasaan sehari-hari seperti membuang sampah pada tempatnya, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, hingga ikut serta dalam kegiatan reboisasi dan pembersihan lingkungan, semua tindakan ini penting.

BACA JUGA:  Breaking News: Pengeboran Minyak Alur Canang Terbakar Disertai Ledakan Keras

“Kehadiran kita di sini bukan hanya sebagai peserta, tetapi sebagai agen perubahan. Gotong-royong yang kita lakukan hari ini adalah langkah konkret menuju perubahan positif,” tambahnya.

Rangkaian kegiatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2024 yang dilaksanakan oleh DLH Kota Langsa meliputi:
1. Pembersihan Pantai
2. Patroli Sampah
3. Penanaman Pohon
4. Pembagian Tiket Umrah kepada Petugas Kebersihan
5. Pembagian Bibit Gratis

Acara ini turut dihadiri oleh istri Pj Walikota Langsa, Dandim 0104/Atim Letkol Inf. Tri Purwanto, S.I.P, beserta istri, Wakapolres Langsa Kompol Dheny Firmandika, S.Ab, SIK, beserta istri, Kepala Kejari Langsa Efrianto, SH, MH, Sekda Kota Langsa Ir. Said Mahdum Majid, pimpinan OPD, TNI-POLRI, ASN, dan tenaga honor/kontrak dalam lingkup Pemerintah Kota Langsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *